Bismillahirrahmanirrohim

Assalamu ‘Alaikum Wr.Wb

Alhamdulillah.. Syukur kami panjatkan ke hadirat Allah SWT pada hari ini  Jumat, 28 Oktober 2022  Pukul 07.30 WIB MTsN 5 Ponorogo telah melaksanakan upacara memperingati Hari Sumpah Pemuda yang memasuki 94 tahun.

Drs. Moch. Haris, M.Pd.I membacakan Pidato Menteri Pemuda dan Olahraga menyampaikan Sumpah Pemuda 28 Oktober 1928 memberikan pelajaran untuk menyingkapi perbedaan sikap primordial, suku, agama, ras, dan kultur serta berbagai kepentingan menjadi kekuatan, bukan sebagai faktor yang melemahkan.

“Tema peringatan Hari Sumpah Pemuda saat ini adalah Bersatu Bangun Bangsa. Tema ini memberikan pesan mendalam bahwa bersatu padu adalah harga mati yang harus dikuatkan untuk membangun ketangguhan, dengan ketanguhan dan Persatuan menjadi kekuatan untuk melakukan pembangunan peradapan yang unggul sebagai Eksistensi bangsa Indonesia,” tutur  Drs. Moch. Haris, M.Pd.I

Peserta upacara adalah guru, karyawan, PPL PP Ngabar Walisongo dan siswa siswi MTsN 5 Ponorogo. Petugas Upacara dilaksanakan oleh Pengurus OSIM yang sudah terlatih.

Kita Patut mensyukuri kemajuan yang diraih siswa siswi pada tahun ini. Beberapa event kejuaraan mendapatkan juara. Di sini dapat kita lihat bahwa semangat sumpah pemuda merasuk di kalangan generasi Indonesia terutama siswa siswi MTsN 5 Ponorogo.

Hal itu ditegaskan menjadi modal untuk membangun keunggulan Indonesia di masa yang akan datang.

Drs.Moch Haris, M.Pd.I memberikan pesan-pesan tentang Sumpah Pemuda.

 

Guru,karyawan, PPL dan siswa siswi MTsN 5 Ponorogo sedang upacara Sumpah Pemuda

 

 

 

UPACARA HARI SUMPAH PEMUDA 2022

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *